Ogan Ilir

Ketum Perbakin Provinsi Herman Deru Lantik Kepengurusan Perbaikin Ogan Ilir Yang Dinahkodai H Muhsin Abdullah

 

 

# Jangan Takut Dengan Olahraga Menembak 

Inderalaya,JS

Secara resmi Ketum Perbakin Sumsel H Herman Deru melantik kepengurusan Perbakin Ogan Ilir (OI) periode 2019 - 2023 yang dinahkodai oleh H Muhsin Abdullah, Minggu (16/8) di JSCC Palembang. Pelantikan kepengurusan tersebut bersama dengan kepengurusan Perbakin 7 kabupaten/kota lainnya

 

"Alhamdulillah Pak Gubernur H. Herman Deru yang juga sebagai Ketum Perbakin Sumsel sudah melantik kepengurusan Perbakin OI walaupun sempat tertunda beberapa bulan Karna kondisi Pandemi COVID - 19 ini. jumlah pengurus Perbakin OI Yg dilantik sebanyak 27 org, Yg terdiri dari
Ketua Umum , Pengurus Harian dan Bidang- Bidang al : Bidang Tembak Sasaran, Bidang Tembak Reaksi, Bidang Berburu, Bidang Airsouftgun, Bidang Organisasi, Bidang Dana dan Sarana, dan Bidang Umum dan Humas .

Untuk latihan kita siapkan di KPT Tanjung Senai Inderalaya. Kalau olahraga Perbakin ini sebenarnya bisa dilakukan segala umur sesuai kelas2 nya hanya saja sebagian besar masyarakat menganggap olahraga ini mengerikan, mungkin karena menyangkut senjata dan peralatan2 lainnya ya kita maklum saja. Namun sebenarnya kalau kita ada kemauan dan minat sebenarnya hal tsb bukanlah menjadi hambatan Yg penting ada kemauan Dgn mengikuti aturan dan disiplin serta latihan Yg serius insya Allah aman,"kata H Muhsin yang juga menjabat sebagai Asisten 2 Pemkab OI 

Disinggung soal target kepengurusan baru, pria berkulit putih ini mengatakan, saat ini pihaknya akan terus memberikan pemahaman kepada maayatakat, bahwa olahraga ini bukanlah olahraga mewah, dan olahraga yang berbahaya, namun olahraga menarik dan aman jika mentaati aturan yang berlaku.

"Kita akan gandeng kerjasama dengan TNI, POLRI, Sekolah , sehingga diharapkan muncul atlet atau penggemar pemula. Tempat latihan perbakin kita siapkan  lapangannya di KPT Tanjung Senai, bahkan untuk prestasi kita tidak kalah dengan daerah lain, seperti pernah mengikuti Porprov Sumsel,  pernah meraih medali emas  perak perunggu. Target kita lebih jauh saat ini adalah bagaimana memperkenalkan kepada masyarakat olahraga menembak ini, sesuai tingkatan mulai teori , latihan kering ( tanpa peluruh ) hingga latihan memegang senjata ( Dgn peluruh ) dan menambak," dengan bergabung di Perbakin ini kita tau bagaimana menembak yang sebenarnya dan mengenal aturan2 lainnya , " jelasnya.

Sementara itu Ketum Perbakin Sumsel sekaligus Gubernur Sumsel H Herman Deru berharap kepada para pengurus yang baru dilantik akan tumbuh semangat baru untuk mengembangkan olahraga menembak di berbagai daerah

"Diharapkan muncul bibit unggul dan atlet baru untuk memaksimalkan prestasi menembak di  berbagai kabupaten kota, sehingga  ada atlet unggul berpotensi yang membawa nama harum Sumsel kedepannya,"jelasnya. Pelantikan juga turut disaksikan Ketua KONI OI Jauhari , SE ,

Dandim OKI -OI  Letkol Czi Zamroni, S.Sos, Kajari OI Adtya Gunawan. Ohen

Berikut Nama Kepengurusan Perbakin Ogan Ilir Periode 2020-20204:

Ketua Umum : H. Muhsin Abdullah, ST, MM

Ketua Harian : H. Abdul Rahman Rasyidi , MM, MBA 

Sekretaris : Guntarto 

Wakil Sekretaris : Wandri 

Bendahara : Rahmini, S.S,M.Si

Wakil Bendahara : Novi Duriah, SE

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button