Ogan Ilir

Kegiatan Masjid Agung An Nur Tanjung Senai OI Selama Ramadan, Tadarusan hingga Buka Puasa Gratis

 

Inderalaya

Masjid Agung An Nur di Tanjung Senai Indralaya, Ogan Ilir, merancang sejumlah kegiatan selama bulan suci Ramadan 1443 Hijriah.

Ketua Pengurus Masjid Agung An Nur, H. Gusti Muhammad Ali mengatakan, seperti hari-hari biasa, imarah atau kegiatan memakmurkan masjid terus diintensifkan.

"Seperti instruksi Bupati Ogan Ilir, Bapak Panca Wijaya Akbar agar ASN maupun warga dapat meramaikan masjid. Apalagi bulan Ramadan, pahalanya dilipatgandakan oleh Allah SWT," terang Gusti.

Di samping itu, Masjid Agung An Nur berupaya menghidupkan kegiatan tadarusan.

Tadarusan selama Ramadan ini dilakukan setiap ba'da salat subuh, zuhur, asar dan ba'da tarawih.

"Tadarusan atau kegiatan membaca dan memahami Alquran secara berulang, secara bersama-sama," jelas Gusti.

Pria yang juga wartawan kawakan ini menargetkan tadarusan Alquran satu sampai dua juz per hari.

"Selama bulan Ramadan, kami menargetkan khatam Alquran," kata Gusti.

Kepada warga maupun jemaah yang memerlukan peningkatan pengetahuan tentang syariat Islam, dipersilakan datang ke Masjid Agung An Nur.

Pengurus masjid juga didampingi para ustaz, siap berbagi ilmu kepada mereka yang haus akan ilmu agama.

"Kami juga menyediakan perpustakaan. Banyak buku-buku pelajaran yang bisa dibaca, dipahami. Dan masjid ini terbuka 24 jam," terang Gusti

Kegiatan buka puasa gratis juga diadakan di Masjid Agung An Nur dan terbuka bagi siapa saja.

Makanan yang disediakan berupa takjil dan makanan berat seperti nasi bungkus serta minuman.

"Alhamdulillah, DPRD Ogan Ilir menyiapkan infak untuk menu berbuka selama Ramadan ini. Kami juga membuka kesempatan kepada siapapun yang ingin berinfak dalam bentuk apapun, silakan. Kami menerima dan akan menyalurkannya," jelas Gusti.#prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button