Uncategorized
Wabup H Ardhani Serahkan Remisi Untuk 747 Warga Binaan Lapas Kelas II Tanjungraja
Inderalaya
Secara resmi Wabup Ogan Ilir H Ardhani menyerahkan remisi umum HUT Kemerdekaan RI ke 77 kepada 747 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas II Tanjung Raja. Remisi tersebut dari Kemenkumham, Rabu (17/8/2022).
“Pemberian remisi merupakan apresiasi terhadap WBP, atas komitmen mengikuti program pembinaan dengan baik selama di lapas,” kata Ardani membacakan sambutan Menkumham RI.
Menurutnya tujuan program pembinaan adalah menyiapkan mental, spiritual dan sosial untuk berintegrasi secara sehat saat WBP kembali ke masyarakat
Jadikan remisi sebagai motivasi untuk berperilaku baik, taat aturan dan ikuti program pembinaan dengan tekun serta sungguh-sungguh. Kita juga menyerahkan bantuan uang Rp250ribu per warga binaan yang bebas hari ini. Ada 9 orang yang bebas hari ini alhamdulillah,” harapnya.
Kalapas Kelas IIA Tanjung Raja, Batara Hutasoit menerangkan, remisi umum adalah pengurangan hukuman bagi narapidana dan anak setiap HUT RI.
“Total penerima remisi umum berjumlah 747 WBP, dengan rincian 724 penerima remisi umum I dan 23 penerima remisi umum II,” terangnya.
Kadinsos Ogan Ilir Kapidin didampingi Kabid Yuli mengatakan setiap HUT Kemerdekaan RI Pemkab Ogan Ilir melalui Dinsos memang memberikan bantuan kepada warga binaan yang mendapatkan remisi. "Ini bentuk kepedilian Pemkab kepada warga binaan yang berasal dari Ogan Ilir,"ujarnya. Turut hadir Kejari Marthin Tandi, Kapolres AKBP Andi Baso Rahman. #prima