Bupati Panca Pimpin Upacara Proklamasi Kemerdekaan RI
Inderalaya
Upacara detik detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 tahun 2023 yang berlangsung Kamis (17/8/23) di lapangan upacara Komplek Perkantoran Terpadu (KPT)Tanjung Senai Indralaya Kabupaten Ogan Ilir (OI) berlangsung khidmat.
Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati OI Panca Wijaya Akbar, komandan upacara AKP. Hermansyah. Dilanjutkan pembacaan Teks Proklamasi oleh Bupati OI Panca Wijaya Akbar dan pembacaan UUD 1945 ketua DPRD OI Suharto.HS.
Upacara detik detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023 di Kabupaten OI ditandai juga dengan menaikkan dan mengibarkan bendera yang terdiri tiga kelompok pasukan, pasukan 17, pasukan 8 dan pasukan 45 yang dilaksanakan oleh pasukan paskibraka kabupaten OI yang terdiri dari putra putri terbaik, pelajar pelajar terpilih dari SMA, SMK dan MA yang ada di Kabupaten OI.
Yang bertugas sebagai pemimpin pasukan Shakti Isadhi perwakilan SMK PGRI Tanjung Raja, petugas pembentang bendera Muhammad Ilham dari SMAN I Tanjung Raja, poros Tengah Wahyu Ferdihantoro pelajar SMKN I Indralaya Utara. Penggerek bendera Reyhanadi Pratama pelajar SMK PGRI Tanjung Raja, pembawa baki Azahra Zenita Putri pelajar SMAN I Tanjung Raja, pengawal Baki Nadiyah Arrahma Sinambela pelajar Madrasah Aliyah Al-Ittifaqiyah Indralaya.
Usai acara inti menaikan dan mengibarkan bendera merah putih, dilanjutkan dengan penampilan dan pertujukan Marching Band dari SMAN I Tanjung Raja.
Masih dalam rangkaian upacara detik detik proklamasi kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023 di pemerintahan daerah Kabupaten OI dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada pengurus veteran, lembaga adat dan penyerahan piagam Satya Lancana Karya Satya dari Presiden RI dilingkungan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten OI yang telah mengabdi kepada negara selama 30tahun, 20tahun dan 10tahun.
Penghargaan dan piagam diberikan kepada H.Muhsin Abdullah,ST,MM,MT sekarang menjabat sebagai Sekda OI menerima piagam Satya Lancana Karya Satya dari Presiden atas pengabdiannya selama 30tahun, Dicky Syailendra,S.Sos asisten bidang pemerintahan dan kesejahteraan rakyat mendapat penghargaan atas pengabdiannya selama 30 tahun, sementara Yanti,SKM,M.Kes,MSi Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular di dinas kesehatan OI mendapat penghargaan dan piagam atas pengabdiannya 20tahun serta Rukmini,S.S,MSi Kabag Perekonomian dan SDA Sekretariat Daerah Kabupaten OI atas pengabdiannya selama 10tahun.#prima