Pendidikan

Bersama BSSN, UBD Gelar Bimtek Kesiapsiagaan Insiden Siber

Bimtek Kesiapsiagaan Insiden Siber diselenggarakan untuk meningkatkan kesadaran ancaman siber, meningkatkan koordinasi dalam hal berbagi informasi penanganan insiden keamanan siber, dan menguji efektifitas prosedur penanganan insiden keamanan siber.

Bimtek yang diselenggarakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) berkerjasama dengan Universitas Bina Darma diselenggarakan 2 hari, 19 – 20 Oktober 2023 di Aula Prof. Ir. H. Bochari Rachman, M. Sc Kampus BR 1 Universitas Bina Darma.

Peserta yang mengikuti bimtek ada 83 Peserta yang berasal dari 26 Perguruan Tinggi di wilayah II LLDIKTI, yaitu Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu dan Kepulauan Bangka Belitung.

Direktur Keamanan Siber dan Sandi Pembangunan Manusia, Deputi 3 BSSN Giyanto Awan Sularso, S.Kom., MM menyampaikan BSSN mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang keamanan siber dan sandi untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan.

Berkaitan dengan pelaksanaan tugas tersebut, BSSN merasa perlu dan penting untuk mendorong para stakeholder agar memiliki kapabilitas dan kesadaran akan pentingnya keamanan siber dan sandi, termasuk pengelolaan insiden keamanan siber.

Dipilihnya UBD menjadi penyelenggara kegiatan dikarenakan terkait kesiapan sarana dan prasarana Universitas Bina Darma dalam menyelenggarkan kegiatan BIMTEK.

BSSN berharap setelah kegiatan bimtek ini para peserta mengimplementasikan materi yang didapat dalam mengamankan sistem informasi organisasi masing masing.

Universitas Bina Darma menjadi titik simpul kolaborasi perguruan tinggi di wilayah II LLDIKTI di bidang keamanan siber.

Hadir dalam BIMTEK tersebut  Direktur Keamanan Siber dan Sandi Pembangunan Manusia, Deputi 3 BSSN Giyanto Awan Sularso, S.Kom., M.M. Rektor Universitas Bina Darma Prof. Dr. Sunda Ariana, M.Pd., M.M, Ketua Tim Kerja Sistem Informasi LLDIKTI Wilayah II Irsan Aras, S.T., M.Kom,  Wakil Rektor Bidang Akademik UBD – M. Izman Herdiansyah, S.T., M.M., Ph.D.

Tindak lanjut kegiatan menggiatkan kolaborasi Cyber security community yang sudah terbentuk dengan adanya kegiatan bimtek ini , diantaranya adalah dengan melakukan sharing knowledge antar perguruan tinggi.

Maksud dan tujuan untuk meningkatkan kapabilitas dan kesiapan dalam menangani insiden siber di bidang keamanan siber dan persandian pada sektor pendidikan, terkhusus pada Perguruan Tingi di wilayah II LLDIKTI.

Adapun Tujuan dari kegiatan ini adalah menguji kemampuan teknis dalam menganalisis dan menangani insiden siber pada institusi, memberikan pemahaman tentang taktik, teknik, dan prosedur yang dilakukan oleh aktor kriminal siber dalam melakukan serangan siber; dan meningkatkan kesadaran terhadap ancaman siber. #prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button