Ogan Ilir

Dapat Poin 94 dan Nasihat Jangan Terlalu Lelah Saat Berlatih, Udin Kasih Penampilan Jitu Nyanyi Lagu Tabir Kepalsuan

 

Jakarta

 
"Ayo Semua Masyarakat Sumsel dan Ogan Ilir, Dukung Aku di Rising Star Dangdut MNCTV, Ogan Ilir Bangkit!," itulah kalimat yang dilontarkannya sebelum Awaludin atau Udin bernyanyi lagu dari raja dangdut Rhoma Irama bertajuk Tabir Kepalsuan, Selasa (7/6/2022) pukul 21.00wib di studio MNCTV Jakarta
 
Langkah Udin menjadi superstar dangdut kian dekat, saat ini posisinya masuk dalam 8 besar. Bahkan usai bernyanyi ia langsung mendapatkan poin 94. Disamping itu ia juga mendapatkan dukungan tertinggi untuk vote sebanyak 21poin, mengalahkan Tika rival terberatnya dari Bandung yang hanya meraih nilai 20

 
Lagu Rhoma Irama tersebut hits dinyanyikan ditahun 1990-an. Dengan suara lantang dan apik ia nyanyikan lagu merdu tersebut, sayangnya ekspresi mukanya agak tersenyum saat berdendang hingga mendapatkan kritikan dari Iis Dahlia dan Danang, bahwa menurut mereka kalau bernyanyi harus menggunakan rasa dan jangan tersenyum lantaran lagu tersebut temanya tentang penghianatan cinta. Menurut mereka agar Udin tidak terlalu letih berlatih, karena dikhawatirkan kelelahan saat tiba hari H penampilannya
 
"Kucoba untuk tidak putus asa membuka mata hatimu. Kucoba mengeluarkan tabir penghalang  cintamu dan cintaku atau memang tiada cinta lagi. Telah kupaparkan segalanya padamu, siapa diriku?,"kata Awaludin yang bernyanyi dipanggung saat mengenakan jas hitam lis putih dan meraih poin 94. 
 
Meski sempat dikritik, namun Udin tetap mendapatkan masukan positif dari juri lainnya Ivan Gunawan
 
"Keren banget dan bangga saya dengan Udin, kemarin saat audisi dia pakai seragam Satpolpp, saat ini dia seperti sudah jadi penyanyi, punya saldo yang banyak, wangi dan sedap dipandang mata. Harus terus semangat biar jadi pemenang,"jelasnya.  Sementara artis papan atas Inul Darasista juga memberikan masukan agar pengaturan diafragmanya lebih bagus agar nafasnya tidak susah.
 
Atas kritikan dan masuka positifnya, Udi peserta Rising Star Dangdut MNCTV mengaku berterimakasih, "saya sangat berterimakasih kepada dewan juri, pelatih, pencipta lagu, seluruh masyarakat Sumsel dan Ogan Ilir yang sudah memberikan dukuangannya dan terimakasih atas doa dan ridho orangtua. Semoga saya menjadi pemenang atas doa dan ridho semuanya, terimakasih banyak,"jelasnya. #primasari
0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button