Ogan Ilir

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir Lakukan Edukasi Kepada Puluhan Anak TK, SD dan Mengevakuasi 4 Ekor Ular Sanca Kembang dan  Cobra

 
Inderalaya
 
Dinas pemadam kebakaran dan penyelamatan Kabupaten Ogan Ilir melakukan edukasi kepada puluhan anak TK, SD dan sudah menangkap dan mengevakuasi hewan berbahaya bagi warga yaitu 4 ekor ular sanca kembang dan cobra dalam beberapa hari terakhir, Selasa 21 Mei 2024
   
Bupati Panca Wijaya Akbar
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir Sunarto
 
Puluhan anak Paud, TK dan SD asal terlihat bergembira dan asyik menikmati naik mobil blangwir Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir. Mereka berseragam olahraga berwarna hijau, terlihat tertawa bersama guru-gurunya bergembira. Meski sempat diguyur air, namun raut bahagia terpancar diwajah mereka. Selain itu mereka juga melihat pasukan damkar menangkap seekor ular sanca kembang berwarna hitam putih coklat
 
Siswa TK Islam Bani Ali Inderalaya Utara Difa mengatakan sangat suka mengikuti kegiatan ini, "alhamdulillah suka saya senang, naik mobil dan melihat ular. Tidak takut saya,"kata Difa
 
Kepsek TK-SD Bani Inderalaya Utara Ali Wiftri mengatakan pihaknya sengaja mendatangi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir, untuk mendapatkan edukasi dna pengenalan kepada murid-murid apa itu damkar dan jenis pekerjaannya.
 
"Selama ini-kan mereka hanya menonton di tv, sekarang melihat secara langsung. Karena seru dan menarik mereka jadi suka. Kalau murid kedepan bercita-cita menjadi petugas damkar tentunya mereka sudah punya gambaran seperti ini,"ujarnya
 
Selain melakukan edukasi kepada pelajar, petugas  Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir sudah menangkap 4ekor ular sanca kembang dan cobra di berbagai perumahan warga seperti depan Pplsek Inderalaya, Perum Taman Gading 2 Inderalaya, Perum Griya Inderalaya Utara dan tempat usaha loundry Muhajirin Inderalaya
 
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir Sunarto melalui Kabid Damkar Amir Sarifuddin mengatakan pihaknya kerap melakukan evakuasi terhadap hal yang membahayakan seperti menangkap ular sanca kembang, ular cobra, memotong cincin di jari yang sempit dan sebagainya
 
"Kita siap 24 jam kalau masyarakat membutuhkan pertolongan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir bisa menghubungu 112 telpon bebas pulsa, kami siap melayani. Yang jelas ini sesuai arahan dan petunjuk Bupati Panca Wijaya Akbar dan bimbingan dari Kadin Sunarto. Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ogan Ilir kami siap melayani masyarakat,"ujarnya. #prima
 
0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button