Palembang
Bacalon Wagub Sumsel Hj RA Anita Noeringhati menegaskan dalam sambutannya dihadapan lebih dari 2500 anggota Keluarga Besar Masyarakat Komering Bengkulah Sumsel bahwa Bacalon Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya memiliki DNA kemenangan. Bahkan ia sangat yakin pada November Paslon Gubernur H Mawardi Yahya dan Wagub Hj RA Anita Noeringhati (Matahati) memenangkan pilkada Sumsel dan terpilih sebagai gubernur dan wagub 2025-2030
"Insya Allah saya yakin kami Paslon Gubernur H Mawardi Yahya dan Wagub Hj RA Anita Noeringhati (Matahati) akan menjadi pemenang dalam pilkada November mendatang. Karena apa? karena H Mawardi Yahya memiliki DNA kemenangan, beliau (Mawardi-red) sendiri sudah menjadi Ketua DPRD OKI, OI, Bupati 2 periode di OI, Wagub Sumsel. Bahkan alhamdulillah anak-anaknya dikaruniai Allah SWT, semuanya berhasil terjun di dunia politik seperti Ahmad Wazir Noviadi terpilih menjadi Anggota DPR RI, Panca Wijaya Akbar Bupati OI, Zaitun Anggota DPRD Sumsel, Edwin Cahya Putra terpilih sebagai Anggota DPRD OI, dan sebagainya. Jadi DNA kemenangan memang ada di Pak Mawardi Yahya. Insya Allah dengan izin dan rahmat Allah kemenangan di depan mata. Buktinya hari ini alhamdulillah, lebih dari 2500 anggota Keluarga Besar Masyarakat Komering Bengkulah memberikan dukungan kepada Matahati,"ujarnya
Menurutnya kinerja H Mawardi Yahya sangat jelas, selain memiliki kimitmen kuat, suami Hj Fauziah Mawardi ini juga memiliki kejeniusan mengubah ibukota Ogan Ilir yaitu Inderalaya menjadi indah, karena adanya perkantoran terpadu. Satu-satunya perkantoran bupati yang sangat indah karena berada di depan wilayah perairan pasang surut seperti danau.
"Selain itu juga beliau memiliki program dan kinerja yang berpihak pada rakyat. Jadi tolong beri kami doa dukungan kesempatan untuk menjadi pemenang dalam pilkada ini. Sehingga Matahati Insya Allah dapat menjadi gubernur dan wagub Sumsel periode 2025-2030,"harapnya
Ditambahkannya ia juga sedih saat mengetahui bahwa Sumsel termasuk daerah yang miskin urutan ke 7 Provinsi di Indonesia. Padahal Sumsel memiliki sumber daya manusia dan sumber daya alam yang sangat mumpuni. Iapun berkeyakinan Matahati, Insya Allah dapat berjuang dan akan mengembalikan kejayaan Sumsel.
Calon Gubernur H Mawardi Yahya mengatakan sangat berterimakasih atas doa dan dukungan dari Keluarga Besar Masyarakat Komering Bengkulah. "Alhamdulillah kami Matahati hadir disini memohon doa dukungan, diharapkan masyarakat memberikan kesempatan kepada kami (Matahati-red) untuk menjadi pemenang dalam pilkada Sumsel,"kata suami Hj Fauziah Mawardi ini
Sesepuh Keluarga Besar Masyarakat Komering Bengkulah Drs Azhari Mkes didampingi Ketua Keluraga Besar Masyarakat Komering Bengkulah Ruslan mengatakan sebanyak 2500 tamu undangan hadir bersemangat mendengarkan pidato Paslon Matahati. "Kami menilai dengan mata dan memilih dengan hati. Yang jelas mengapa kami memilih Pak Mawardi dan Bu Anita, karena mereka tokoh Sumsel yang sudah bekerja secara nyata, berkomitmen memajukan dan mensejahterakan masyarakat. Dengan doa dukungan kepada Paslon Matahati kami siap berjuang untuk memenangkan mereka dalam pilkada Sumsel November mendatang,"ujar Drs Azhari Mkes.
Dalam.kegiatan tersebut, Panglima Matahati H Syahrial Oesman mendapatkan kejutan karena berulangtahun ke 69tahun, ia mendapatkan nasi tumpeng dan langsung memotongnya untuk diberikan kepada Calon Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya dan Calon Wagub Hj RA Anita Noerunghati. #prima