OKI

Diduga Rem Blong, Dump Truk Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas

JELAJAH SUMSEL | OKI

Kecelakaan lalu lintas di jalur Lintas Timur(Jalintim),Desa Muara Baru, Kecamatan Kayuagung ,Kabupaten OKI,Selasa (22/4/2025) sekitar pukul 08.00 WIB.

Sarno(43),warga Dusun V,Desa Sukapulih, Kecamatan Pedamaran pengendara sepeda motor Honda Revo dengan Nomor Polisi (Nopol) A 3803 VS,tewas di tempat dalam kecelakaan itu setelah motor yang dikendarainya hilang kendali dan terjatuh kemudian terseret Dump Truck dengan Nomor Polisi(Nopol) BG 7306 UN yang dikendarai Septian (20),warga Dusun I ,RT 016/002,Desa Sungai Pinang, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin.Saat itu mobil supir truk yang melaju dari arah Lampung menuju Kayuagung setiba di TKP menabrak bagian belakang kendaraan motor Honda Revo A 3803 VS yang melaju searah di depannya.

Kasat Lantas Polres OKI,AKP Oke Panji Wijaya di dampingi Kanit Laka,Ipda Hendri Parizal menuturkan, berdasarkan saksi mata Hendra (21) sesaat sebelum kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.00 WIB.
Antara Dump Truk dengan Nomor Polisi (Nopol) BG 7306 UN Pengangkut sawit yang melintas dari arah Lampung menuju Kayuagung,dan sesampai di TKP menabrak bagian belakang kendaraan sepeda motor Honda Revo dengan Nomor Polisi A 3803 VS,yang melaju dari arah yang yang sama.
"Dan berdasarkan informasi penyebab kecelakaan ternyata rem Dump Truk blong".sebut Oke.

Untuk kondisi Sopir Dump Truk sudah di amankan oleh Unit Gakkum guna penyelidikan lebih lanjut.#ric

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button