Bank Sumsel Babel Cabang Pendopo Dorong UMKM PALI melalui Bantuan Sarana Dagang di Festival Candi Bumi Ayu 2025

Pendopo – Bank Sumsel Babel Cabang Pendopo kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI). Komitmen ini diwujudkan melalui penyaluran bantuan sarana usaha berupa 20 unit tenda dan 5 unit etalase yang diperuntukkan bagi pedagang lokal.
Pada Kamis, 20 November 2025, bertepatan dengan acara Pameran Dagang Disperindag Kabupaten PALI yang digelar di Lapangan Gelora 10 November Pendopo PALI, bantuan tersebut mulai dimanfaatkan para pelaku UMKM. Sejak pembukaan kegiatan, tampak perubahan signifikan dalam tata ruang lapak pedagang, di mana deretan tenda baru bertuliskan Bank Sumsel Babel menggantikan penggunaan terpal sebelumnya. Kehadiran fasilitas tersebut memberikan tampilan lebih tertata, bersih, dan nyaman bagi pedagang maupun pengunjung.
Pameran ini merupakan bagian dari rangkaian Festival Candi Bumi Ayu 2025 yang berlangsung selama lima hari, mulai tanggal 20 hingga 24 November 2025. Kegiatan terselenggara di dua titik lokasi yaitu Lapangan Gelora Komplek Pertamina Pendopo dan Kawasan Candi Bumi Ayu Kecamatan Tanah Abang.
Kepala Cabang Bank Sumsel Babel Cabang Pendopo, Beni Agus Marwan, SE, menjelaskan bahwa penyerahan bantuan ini dilakukan melalui skema Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Sumsel Babel tahun 2025 sebagai bentuk dukungan nyata terhadap perkembangan pelaku usaha lokal.
“Bantuan sarana penunjang ini diberikan untuk meningkatkan kenyamanan para pedagang yang rutin berpartisipasi pada event besar yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten PALI maupun pihak lain,” ujar Beni.
Lebih lanjut, ia berharap fasilitas tersebut dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan pendapatan pelaku usaha sekaligus memperkuat pemasaran produk lokal.
“Tujuan kami sederhana namun strategis: memperkuat aktivitas UMKM, meningkatkan daya saing produk lokal, dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat. Semoga langkah ini turut mendukung terwujudnya visi PALI Maju sebagaimana diarahkan pemerintah daerah,” tambahnya.
Dengan adanya dukungan tersebut, pelaku UMKM diharapkan semakin siap mengikuti berbagai kegiatan perekonomian daerah dan memiliki sarana yang lebih layak untuk mempromosikan produk serta menarik minat konsumen.(fie)

