Bupati Panca Beri Waktu 10 Hari Dinas PUPR Untuk Perbaikan Jembatan Kandis
Inderalaya,JS
Bupati Ogan Ilir (OI) Panca Wijaya Mawardi didampingi Asisten 1 Abdurrahman Rosyidi dan Kepala Dinas PUPR Juni Edy, meninjau lokasi jembatan di Desa Lubuk Rukam Kecamatan Kandis Ogan Ilir yang amblas pada bagian pangkalnya Kamis (18/3).
Sebelumnya ramai diberitakan di media sosial maupun media online bahwa jembatan yang menghubungkan Desa Lubuk Rukam dan Desa Muara Kumbang itu amblas dan sangat menggangu warga yang hendak lalu lalang membawa hasil kebunnya.
Kepada wartawan PWM mengatakan bahwa ia telah menginstruksikan Kepala Dinas PUPR Ogan Ilir untuk memperbaiki jembatan itu dan ia memberi waktu 10 hari untuk penyelesaiannya.
"Saya mendapat informasi dari media sosial dan hari ini langsung saya datangi untuk melihat langsung apa yang terjadi," terang Bupati muda ini.
Ditambahkan Panca, dari pengamatannya amblasnya pangkal jembatan itu adalah dampak dari kondisi jalan Kecamatan Kandis yang telah bagus berkat adanya bantuan dari Pemprov Sumatera Selatan sehingga geliat ekonomi mulai meningkat dan lalu lalang kendaraan meningkat.
"Namun ternyata daya tampung jembatan di Desa Lubuk Rukam ini tidak mampu menahan beban kendaraan yang melintas sehingga ada yang patah, saya sudah instruksikan Kepala Dinas PU untuk memperbaiki dalam waktu 10 hari supaya aktivitas warga kembali normal. Jembatan itu sendiri nmemang sudah diusulkan ke Pemprov Sumsel dalam bentuk Bangub tapi pengerjaannya mungkin pertengahan tahun" terang Panca
Sementara kepala Dinas PUPR Juni Edy mengatakan pihak Dinas PUPR Ogan Ilir segera melaksanakan perbaikan jembatan tersebut dan akan selesai selama 10 hari seusai instruksi Bupati,
"Untuk peningkatan jembatan sudah kita usulkan ke Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan," kata Juni Edy. #prima