Ogan Ilir

Bupati Panca Wijaya Akbar Mawardi Terima Audiensi Pos Bakumadin Korwil Sumsel

 

Inderalaya

Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Mawardi menerima audiensi Pos Bantuan Hukum Advokat Indonesia (Bakumadin) Korwil Sumatera Selatan.

Pada kesempatan ini, Panca didampingi sejumlah asisten guna menyimak paparan Pos Bakumadin.

Dijelaskan Panca, pokok pembahasan pada audiensi ini adalah bantuan hukum terhadap warga tak mampu di Ogan Ilir.

"Pos Bakumadin menginginkan agar ada bantuan hukum bagi warga tak mampu sehingga terjamin hak-hak di mata hukum," terang Panca ditemui usai audiensi di KPT Tanjung Senai, Indralaya, Kamis (7/4/2022).

Panca menyambut baik gagasan yang disampaikan Pos Bakumadin dan akan mengkoordinasikannya dengan pihak-pihak terkait.

Untuk mewujudkan bantuan hukum ini, Pemkab perlu berkoordinasi dengan institusi seperti Polres dan Kejari Ogan Ilir.

"Ini baru audiensi pertama dan selanjutnya akan kita bahas bersama mengenai teknisnya," ujar Panca.

Pada kesempatan sama, pengacara dari Pos Bakumadin Korwil Sumsel, Chairul Aman berharap sinergi dengan Pemkab Ogan Ilir mengenai bantuan hukum ini berjalan baik.

"Alhamdulillah Pak Bupati Panca menerima audiensi kami dan semoga apa yang dibahas hari ini dapat membawa manfaat bagi masyarakat. Kalau kasus atau perkara yang kita tangani sejak 2019 setiap tahunnya rata rata 19 kasus ya. Kita berharap dengan adanya silahturahmi ini dapat makin berkesinambungan sehingga banyak masyarakat yang terkena persoalan hukum dapat bantuan hukum dari kita," kata Hairul.

Kabag Hukum Rosidi mengatakan saat ini Pemkab Ogan Ilir menyediakan 7orang pengacara untuk memberikan bantuan hukum bagi oknum ASN yang tersangkut hukum. "Ya alhamdulillah respon Pak Bupati Panca positif kita akan lihatlah kerjasama dengan Bakumadin ini selanjutnya, insya Allah lebih baik lagi,"ujarnya #prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button