Ogan Ilir

Bupati Panca Mawardi Targetkan Bedah 5 Rumah Per Bulan

 

Inderalaya

Lantaran masih banyaknya rumah yang tidak layak huni, Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Mawardi meresmikan 11 rumah yang dibedah di Desa Kedukan Bujang, Kecamatan Pemulutan.

Rumah-rumah yang dibedah ini merupakan program Pemkab Ogan Ilir bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

Panca menjanjikan bedah rumah ini saat melaksanakan safari Ramadan pada April lalu.

Setelah mendapat informasi sejumlah rumah warga Kedukan Bujang tak layak huni, Panca menginstruksikan agar bedah dilakukan.

"Soal bedah rumah ini tidak ada tenggat waktu. Yang penting digarap," kata Panca kepada pewarta, Selasa (19/7/2022).

Bedah 11 rumah ini memakan waktu dua bulan, dimulai pada April hingga rampung Juni lalu.

Kediaman warga yang rata-rata merupakan rumah panggung kayu dibuat lebih layak, kokoh dan elok dipandang mata.

"Jadi bedah rumah ini benar-benar mengakomodir warga yang tak mampu yang tempat tinggalnya tak layak," jelas Panca.

Selama kepemimpinan Panca dan wakilnya Ardani, kurang lebih 75 rumah dibedah di seluruh Ogan Ilir.

Untuk mewujudkan bedah rumah ini menggunakan dana Baznas yang berasal dari potongan gaji aparatur sipil negara (ASN).

Panca mengungkapkan, masih banyak rumah tak layak huni dan akan masuk dalam program bedah rumah.

"Tentunya bedah rumah ini akan terus berkelanjutan di daerah-daerah lain di Ogan Ilir. Targetnya bisa lima rumah per bulan," ujar Panca.

Pada kesempatan sama, Kepala Desa Kedukan Bujang, Muhammad Yaman mengucapkan terima kasih kepada Panca.

"Kami mewakili warga Desa Kedukan Bujang mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Panca. Selain bedah rumah, akses desa kami sepanjang 6.200 meter sudah dibuka dan diperbaiki. Sekali lagi terima kasih," ucap Yaman.#prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button