Ogan Ilir

Plt Ketua dan Pengurus DPC Demokrat OI Datangi Mapolres, Minta Aparat Tindak Tegas Jika Ada Demokrat Tandingan

 

Inderalaya,JS

Plt Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Ogan Ilir Handry Pratama Putra bersama pengurus meminta aparat kepolisian untuk tidak memberi ruang bagi Partai Demokrat Tandingan. Bahkan ia meminta aparat menindak tegas jika ada Demokrat tandingan

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC Partai Demokrat Ogan Ilir, Handry Pratama Putra mengisyaratkan bakal ada Partai Demokrat tandingan di Bumi Caram Seguguk.

"Oleh karenanya, kami minta perlindungan hukum dari Polres Ogan Ilir karena akan ada Demokrat tandingan di Ogan Ilir. Meminta perlindungan kepada pihak kepolisian ini dilakukan serentak oleh DPW dan DPC Demokrat di 34 provinsi," kata Tama kepada wartawan di Mapolres Ogan Ilir, Indralaya, Jumat (19/3/2021).

Perlindungan yang dimaksud DPC Demokrat Ogan Ilir yakni pengakuan keabsahan Demokrat di bawah pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

Bukan Partai Demokrat yang melaksanakan Kongres Luar Biasa (KLB) di Sumatera Utara, beberapa waktu lalu.

"Supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Nanti bentrok dengan Demokrat yang sesungguhnya," ujar Tama.

Pria berkacamata ini mengungkapkan, indikasi pembentukan Partai Demokrat tandingan di Ogan Ilir, karena hal serupa juga terjadi di sebagian besar DPC di Indonesia.

"Indikasinya secara nasional ada. Kami serempak di 34 provinsi, ada yang bikin Demokrat tandingan," jelas Tama.

Untuk itulah, DPC Demokrat Ogan Ilir menempuh langkah antisipasi agar tak terjadi perselisihan di kemudian hari.

Diharapkan dengan adanya laporan disertai bukti keabsahan Partai Demokrat pimpinan AHY di Kementerian Hukum dan HAM (KemenkumHAM), semakin mengingatkan Polri dalam menerima laporan ini.

"Sebagai organisasi partai yang terdaftar di KemenkumHAM, dan jika ada yang mendirikan partai tandingan, maka itu ada pidananya. Ini yang tadi kami bahas bersama Bapak Kapolres," kata Tama.

Terpisah, Kapolres Ogan Ilir AKBP Yusantiyo telah menerima laporan dari DPC Partai Demokrat tersebut.

"Setiap aspirasi, masukan, laporan dari masyarakat, tentu kita terima," kata Yusantiyo.#prima

4 1 vote
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Addinul
Addinul
3 years ago

Mareka itulah yg Demokrat Tandingan

Back to top button