Uncategorized

Kereeennnn....Fraksi Golkar Gelar Jalan Sehat Santai Untuk Semarakkan HUT Golkar ke 58Tahun, Pesertanya Tembus 500 Orang

 
 
Inderalaya 
 

Kereeennnn.... Dibawah Komando Ketua DPRD Ogan Ilir H Suharto Hasyim dan Ketua Fraksi Golkar M Ikbal menyelenggarakan jalan sehat, Minggu 16 Oktober 2022. Pengundian dilakukan  di Lapangan Perumahan Serai Inderalaya. Hadiahnya tidak main-main 1 unit sepeda motor listrik merek Vespa senilai Rp12jutaan

Sebanyak 500orang peserta meramaikan kegiatan jalan santai dalam rangka HUT Partai Golkar ke 58 yang digelar Fraksi Partai Golkar DPRD Ogan Ilir
 
Start dimulai dari lapangan Kompleks Persada dan Finish di halaman Kantor DPD Partai Golkar Komplek Perumahan Serai Indralaya Indralaya.
 
Sekda Ogan Ilir H Muhsin Abdullah memulai start dengan mengibarkan bendera start didampingi Ketua DPRD Ogan Ilir Suharto Hasyim da Ketua Fraksi Golkar Muhammad Ikbal.
 
Di lokasi finish peserta disambut hiburan dengan menampilkan Udin penyanyi jebolan pencarian bakat Rising Star di MNC TV.
 
Ada juga pembagian beras kepada warga kurang mampu dan ibu-ibu dari kelompok pengajian.
 
Sebuah sepeda motor elektrik jenis Vespa seharga Rp 12 juta disediakan sebagai hadiah utama selain hadiah hiburan berupa sepeda gunung, lemari es, kipas angin dan setrikaan.
 
Ketua DPRD Ogan Ilir Suharto Hasyim yang juga kader Partai Golkar mengatakan kegiatan jalan santai untuk memeriahkan HUT Partai Golkar ke 58.
 
“Kegiatan ini diselenggarakan oleh Fraksi Partai Golkar DPRD Ogan Ilir sekaligus untuk mensosialisasikan Ketua Umun Bapak Airlangga Hartarto sebagai Calon Presiden dari Partai Golkar,” kata Suharto Hasyim
 
Sementara Sekda Ogan Ilir H Muhsin Abdullah memberikan apresiasi terhadap kegiatan yang digelar oleh Fraksi Partai Golkar DPRD Ogan Ilir itu.
 
Menurut Muhsin, kegiatan olahraga jalan santai tersebut senapas dengan program Pemkab Ogan Ilir yaitu untuk meningkatkan kesehatan masyarakat melalui olahraga khususnya jalan santai.
 
“Mewakili Bapak Bupati Panca saya mengucapkan apresiasi terhadap kegiatan jalan santai dalam rangka HUT Partai Golkar ke 58 yang diselenggarakan oleh Fraksi Partai Golkar, apalagi ini aksi sosialnya kereennnn dengan pemberian bantuan beras kepada warga yang membutuhkan,”kata Sekda H Muhsin Abdullah. #prima
 
0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button