Ogan Ilir

Sebelum Pelantikan Anggota DPRD Sumsel, Ketua KONI Ogan Ilir Pastikan Bonus Atlet-Pelatih Porprov Cair

Inderalaya

Kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ogan Ilir akan berakhir pada Februari 2025 mendatang.

Ketua KONI Ogan Ilir, Aswan Mufti menegaskan siap menunaikan berbagai hal dan kebijakan di sisa masa kepemimimpinannya.

Salah satu yang menjadi prioritas KONI Ogan Ilir yakni pembayaran bonus ratusan atlet yang meraih medali pada Porprov XIV Sumsel 2023.

Dari 17 kabupaten dan kota di Sumatera Selatan, Ogan Ilir menempati posisi ketujuh dengan raihan 160 medali.

Rinciannya 34 medali emas, 44 medali perunggu dan 82 medali perunggu yang didulang oleh 200 atlet terbaik asal Ogan Ilir.

"Atlet kita berhasil meraih medali di 25 cabor dari 44 cabor yang diperlombakan," terang Aswan usai acara halal bihalal di kantor KONI Ogan Ilir, Indralaya, Selasa (23/4/2024).

Para atlet dan pelatih asal Ogan Ilir yang berprestasi pada Porprov tahun lalu akan mendapatkan bonus dari dana pemerintah daerah.

Adapun total bonus sebanyak Rp 1,8 miliar dengan rincian bonus bagi atlet sebesar Rp 1,4 miliar dan Rp 400 juta untuk tim pelatih.

Nama dan nomor rekening para penerima bonus sudah dikantongi KONI Ogan Ilir, tinggal menunggu proses di Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

"Nanti rencananya bonus diserahkan secara simbolis oleh Bapak Bupati Panca Wijaya Akbar," terang Aswan.

Pencairan bonus atlet Ogan Ilir rencananya sebelum September mendatang karena Aswan akan dilantik sebagai anggota DPRD Sumatera Selatan.

"Saya dilantik sekitar pertengahan September nanti. Bonus atlet Insya Allah cair sebelum masa itu," kata Aswan.

Aswan terpilih sebagai anggota DPRD Sumatera Selatan terpilih dari Partai Gerindra Dapil III Ogan Ilir-Ogan Komering Ilir dengan perolehan 19.385 suara.

Setelah tak menahkodai KONI Ogan Ilir, Aswan berharap prestasi atlet di Bumi Caram Seguguk terus meningkat dari masa ke masa.

"Mudah-mudahan prestasi atlet kita semakin meningkat. Kalau tahun lalu peringkat 7 di Porprov, makan selanjutnya harus bisa meningkat," ucap Aswan.#prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button