Ogan Ilir

Siap-siap! Arwana akan Buka Lowongan Kerja Untuk Pabrik Baru di Ogan Ilir, Akan Beroperasi 2025

 

Inderalaya

PT. Arwana Citra Mulia yang bergerak di bidang produksi keramik yang telah memiliki beberapa pabrik di berbagai wilayah di Indonesia salah satunya di Kabupaten Ogan Ilir, Sumatra Selatan tak lama lagi akan membuka pabrik baru.

Lokasi pabrik baru tersebut berlokasi di Desa Tanjung Pering, Kecamatan Indralaya Utara, Ogan Ilir tak jauh dari pabrik yang telah ada.

 

Direktur Operasional PT Arwana Citra Mulia Edi Suyanto mengatakan pabrik baru yang akan memproduksi kramik jenis baru ini diperkirakan akan menyerap kurang lebih 150 tenaga kerja.

"Soal tenaga kerja tentu yang pertama yang kita banggakan bukan soal jumlahnya dulu. Kalu jumlahnya banyak tapi bukan warga Sumatra Selatan buat apa. Tidak ada benefitnya. Yang bisa saya pastikan disini tenaga kerjanya nanti 99 persen warga sumatra selatan. Karena SDM kita juga sudah mumpuni di sini. Kita akan beroperasi tahun 2025 untuk pabrik baru,"kata Edi  usai menerima kunjungan Pangdam II Sriwijaya di Kantornya. Senin, 29 April 2024.

Menurut dia, pabrik keramik atau PT Arwana bukanlah prusahaan padat karya melainkan prusahaan padat modal. Maka dari itu pihaknya telah melakukan perhitungan secara outentik dari kebutuhan bahan baku hingga pengepakaan. Sehingga mendapat jumlah kebutuhan tenaga kerja yang di butuhkan nantinya.

"Setelah kita hitung akan ada tambahan sekitar 150 karyaan baru yang terpinting adalah semua wong kito galo,"katanya.

Edi mengatakan nantinya pabrik baru milik PT Arwana tersebut akan menggunakan teknologi terbaru yang akan memproduksi granit jenis 'Big Slab' atau marmer.

"Kita melihat arwana ini ingin satu step lagi lebih di atas, masuk ke kelas super atas dengan memproduksi keramik ukuran 60x120, 80 x 160, bahkan 1,2 meter x 2,4 meter dan 1,6 meter x 3,2 meter," ungkap Edi seakan mengatakan bahwa selama ini Arwana telah memproduksi keramik untuk tiga tingkatan yakni keramik untuk kelas menengah ke bawah, kelas menengah atau Uno dan menengah ke atas atau Arna.

Dikatakan Edi hadirnya pabrik baru PT Arwana yang akan menggunakan teknologi terbaru tersebut akan menjadi pabrik pertama dan satu satunya yang memproduksi granit jenis big slab atau marmer di Indonesia.

"Harapanya Ini akan menjadi kebanggaan buat warga Ogan Ilir maupun Sumatra Selatan. Mengapa? Pabrik ini nantinya akan membidik pasar ekspor, untuk mengstubstitusi Cina yang telah kena kebijakan anti dumping oleh negara seperti Amerika, Uni Eropa, Timur Tengah, dan Maksiko," lanjutnya.

Selain itu, juga untuk mengstubstitusi kramik impor dari Cina yang masuk ke Indonesia."Kebetulan saya dipercaya sebagai ketua umum Asosiasi Aneka Industri Kramik Indonesia, maka dari itu kita menyampaikan kepada pemerintah indonesia, bahwa putra daerah kita siap mengstupstitusi produk impor. Mengapa? Karena materialnya kita ada, teknologinya kita mampu beli, SDM-nya banyak dan mampu," tambahnya.

Adapun alasan mengapa pabrik baru tersebut dibangun di Kabupaten Ogan Ilir, kata Edi karena selama ini pihaknya telah merasakan penerimaaan yang baik dari pemerintah daerah, maupun provinsi dan mitra PT Arwana lainya juga masyarakat setempat.

"Groundbreaking sudah beberapa waktu lalu dihadiri langsung bapak Gubernur, Sekarang kita sedang menunggu kedatangan mesin yang telah kita pesan. Target kita tahun depan bisa jalan atau operasi. Pembangunan fisik sudah mulai jalan. kita butuh waktu untuk pasang mesin itu sekitar 8 sampai 10 bulan. Kalau soal struktur bangunan selepas lebaran ini sudah kita genjot," jelasnya.

Sementara Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Moh Naudi Nurtika dalam kesempatan itu mengatakan bahwa kedatangan pihaknya untuk memenuhi undangan serta penandatanganan kerja sama terkait penerimaan hibah 10 ribu keramik.

"Kerjasama ini telah sejalan dengan program kerja TNI AD yakni pengembangan dan pembangunan rumah tidak layak huni. Untuk di internal TNI terdiri dari 250 Unit rumah serta kita juga telah berkoordinasi dengan bapak Gubernur Sumsel untuk pembangunan 8 ribu unit rumah milik masyarakat," katanya seraya mengatakan bahwa kerja sama TNI AD dan PT Arwana telah berlangsung konsisten sejak 2009 silam.#prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button