Bupati Panca Wijaya Akbar Tak Sabar Menerapkan Ilmu Yang Didapat Saat Retreat Akmil Magelang Di Pemerintahan Lanjut Kerja
# Bupati Panca Wijaya Akbar Menerima Tamu Sekda H Muhsin dan Pejabat Ogan Ilir Lainnya Untuk Berkoordinasi

Magelang
Secara langsung di sela-sela jam ishoma Bupati Panca Wijaya Akbar menerima tamu Sekda H Muhsin dan Pejabat Ogan Ilir lainnya seperti Asisten II Taher Ritonga, Kabag Protokol Ahmad Alfarizie dan Kabag Tapem Alifia untuk berkoordinasi.
Meski suasana di Lobi Borobudur Golf Akmil Magelang terlihat santai namun pertemuan tersebut sangat berarti untuk melakukan 'rapat mungil' sebagai bentuk koordinasi antara Bupati Panca Wijaya Akbar, Sekda H Muhsin dan pejabat OPD. Pertemuan berlangsung selama 1 jam dari pukul 18.00wib sampai pukul 19.00wib. Bahkan Sekda H Muhsin Abdullah membawa oleh-oleh berupa 5 dus pempek yang di-'angkut' langsung dari Palembang.
"Alhamdulillah saya mendapat kunjungan dari Pak Sekda H Munsin Abdullah dan pejabat lainnya seperti Asisten II Taher Ritonga, Kabag Protokol Ahmad Alfarizie dan Kabag Tapem Alifia untuk berkoordinasi. Dari hasil retreat ini sangat bermanfaat sebagai bekal untuk melaksanakan Pemerintahan di Ogan Ilir. Guna melaksanakan program yang bersinergi antara pemerintah pusat dan pemkab. Selain itu Pak Sekda Muhsin juga melaporkan suasana kerja di Pemkab Ogan Ilir yang berlangsung kondusif, birokrasi berjalan lancar. Tentunya saya juga sudah tidak sabar bertemu dengan masyarakat Ogan Ilir dan dapat menerapkan ilmu yang didapat saat retreat Akmil Magelang di Pemerintahan Lanjut Kerja,"ujar suami Mikhailia Tikha Alamsjah ini
Ia juga mengatakan bahwa Wabup Ogan Ilir H Ardani pada 27-28 Februari juga akan mengikuti retreat di Magelang saat penutupan oleh Presiden H Prabowo Subianto
Sementara itu Sekda H Muhsin Abdullah mengatakan bahwa pertemuan tersebut sangat dinantikan selain untuk berkoordinasi dan melaporkan suasana kerja di Pemkab Ogan Ilir yang berlangsung kondusif,dan birokrasinya berjalan lancar, juga sebagai temu kangen karena lama tak berjumpa dengan Panca Wijaya Akbar Mawardi usai dilantik sebagai Bupati Periode Kedua beberapa waktu lalu.
"Alhamdulillan kami bertemu langsung dengan Pak Bupati Panca, tentunya Insya Allah petunjuk arahan beliau akan kami laksanakan untuk membantu beliau dalam pemerintahan memimpin Ogan Ilir Lanjut Kerja bersama Pak Wabup H Ardani. Besok rencananya ke Jogjakarta kami juga akan mengikuti kegiatan sekda seluruh Indonesia, guna mendukung program kerja pemerintah,"jelasnya. #kur