Ogan Ilir
BPBD Sumsel Didampingi BPBD Ogan Ilir Serahkan Bantuan Kepada 60 KK Warga Lubuk Keliat Yang Terdampak Banjir

Inderalaya
Anggota BPBD Sumsel menyerahkan bantuan kepada 60kk kepada warga Desa Libuk Keliat Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir yang terdampak banjir. Saat penyerahan bantuan didampingi petugas BPBD Ogan Ilir, Sabtu, 15 Maret 2025 pukul 11.30 Wib


Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sumatera Selatan yang diwakilkan oleh Kasi Penanganan Darurat Supanto SH Msi mengatakan pihaknya melakukan kaji cepat ke lokasi kejadian bencana banjir di Desa Lubuk Keliat Kecamatan Lubuk Keliat, serta menyerahkan bantuan paket logistik untuk warga yang terdampak.

Adapun bantuan yang diserahkan sebanyak 60 paket, terdiri dari : Gula Pasir 60 kg, Gandum 60 kg, Minyak Goreng 60 ltr, Sarden 240 klg, Mie Instan 300 bks, Saos Sambal 120 btl, Kecap Manis 120 btl, Goodie Bag 60 pcs, dan selimut 60 lembar.
"Banjirnya karena pasangnya sungai serta hujan deras yang mendera, akibat ya 60 KK terdampak banjir. Kita sudah melakukan koordinasi dengan BPBD Kabupaten Ogan Ilir, lendataan, kaji cepat kelokasi kejadian bencana, serta menyerahkan bantuan paket sembako pada warga yang terdampak bencana banjir. Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga, dan bersabar mendapatkan cobaan ini,"ujar Supanto
Kepala BPBD Ogan Ilir Edi Rahmat mengatakan pihaknya juga sudah melakukan tindakan untuk masyarakat yang terkena dampak pasangnya air sungai tersebut. #kur.