Palembang
Koordinasi dan Konsultasi Pelaksanaan Lomba Bertutur Kabupaten Musi Rawas Utara

Dinas Perpustakaan Provinsi Sumatera Selatan kembali menjadi ruang temu gagasan, ketika Silva Sari, Am. Keb., Kabid Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca dari Kabupaten Musi Rawas Utara (MURATARA) hadir dalam agenda koordinasi dan konsultasi pelaksanaan Lomba Bertutur.
Kunjungan ini diterima langsung oleh Pustakawan Madya Dispustaka Sumsel, Rosa Gitaria, SIP, M.Si., dalam suasana penuh semangat dan elaborasi. Dalam dialog yang berlangsung, tak hanya dibahas teknis kegiatan, tetapi juga ruh dari setiap lomba: menghidupkan kembali tradisi bertutur sebagai jantung budaya literasi lokal.#ra