Ogan IlirPemerintah

Wagub Sumsel H Mawardi Yahya dan Wabup Ogan Ilir H Ardhani Meresmikan Musholah dan Rumah Tahfidz Al Bachusin

 
 
Inderalaya,JS
 
Wagub Sumsel H Mawardi Yahya meresmikan Musholah dan Rumah Tahfidz Al Bachusin Darussalam Desa Burai Kecamatan Tanjung Batu, Jumat (25/3/2022). Kedatangan Mawardi yang juga pernah menjabat Bupati Ogan Ilir dua periode itu disambut antusias masyarakat Burai.
 
 
Ketua Panitia Musholah dan Rumah Tahfidz Al Bachusin Darussalam Ahmad Bayhaki mengatakan berterimakasih atas kedatangan Wagub Sumsel H Mawardi Yahya karena bersedia meresmikannya. Musholah sudah bisa dimanfaatkan sejak 2bulan lalu, pembangunan musholah memakan biaya total Rp300jutaan, namun masih perlu dana untuk menyelesaikan  pembangunan. "Sebagai tempat ibadah umat muslim juga mendukung program Pemprov Sumsel 1 desa 1 rumah tahfidz. Kami juga meminta bantuannya kepada Pak Wagub Sumsel H Mawardi Yahya dan Wabup H Ardhani,"jelasnya. Dijelaskannya, terdapat 24 orang santri dan santriwati yang dibimbing di Rumah Tahfidz Al Bachusin Darussalam.

Wakil Bupati Ardani pun menegaskan, Pemkab Ogan Ilir siap membantu dana penyelesaian akhir pembangunan musala.

"Kalau soal ini biar Pemkab Ogan Ilir yang selesaikan," tegas Ardani disambut tepuk tangan warga.

Sementara Wakil Gubernur Mawardi Yahya mengatakan, Pemprov Sumsel memang mencanangkan program satu desa satu rumah tahfidz.

Mawardi menilai sebuah rumah tahfidz bukan sekadar dinilai dari bangunannya, melainkan kegiatan di dalamnya.

"Rumah tahfidz ini bisa di masjid, musala, di rumah juga bisa. Yang penting di setiap desa ada kegiatan tahfiz untuk memperdalam ilmu agama," tegas Mawardi.

Dia pun berpesan kepada kawula muda untuk giat belajar memahami isi kandungan Alquran.

"Jadi belajar, membaca, menghapal, memahami dan mempraktikkan isi kandungan Alquran dalam kehidupan sehari-hari," jelasnya.#prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button