Ogan Ilir

Polres OI-Polsek Indralaya Redam Keributan Warga di Tanjung Seteko

Inderalaya

Piket fungsi Polres Ogan Ilir bergerak cepat meredam keributan antar warga di wilayah Desa Tanjung Seteko, Kecamatan Indralaya.

Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman, melalui Pawas Ipda Zulkarnain bergabung dengan Polsek Indralaya mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Begitu tiba di TKP, warga yang dilaporkan membuat keributan tersebut sudah membubarkan diri.

Tak ingin keributan meluas, polisi membubarkan kerumunan warga dan melakukan razia kendaraan serta orang guna antisipasi terjadinya tindak pidana.

"Petugas gabungan Polres Ogan Ilir dan Polsek Indralaya dalam hal ini mengantisipasi kejahatan 3C yakni curat, curas dan curanmor," kata Zulkarnain di Indralaya, Minggu (12/2/2023) petang.

Selain itu, petugas juga mengantisipasi aksi pungli, premanisme, peredaran narkoba, kepemilikan sajam dan senpi

Zulkarnain melanjutkan, berdasarkan keterangan salah seorang warga, bahwa memang benar ada perkelahian dua orang satu lawan satu remaja yang datang dari Palembang.

Akan tetapi warga tersebut tak mengenali secara jelas para pelaku yang terlibat keributan.

"Dari informasi yang beredar di seputaran TKP, yang bersangkutan sudah memiliki dendam lama. Kemudian melihat kejadian tersebut warga Desa Tanjung seteko mengusir remaja yang berkelahi tersebut agar tidak terjadi korban jiwa maupun amuk massa," terang Zulkarnain.#prima

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button