Pendidikan

Workshop Guru Pentingnya Membangun Kreativitas Siswa Dalam Usia Dini

Palembang

Kreativitas membuat manusia lebih produktif, dan meningkatkan kualitas hidup serta bisa mempermudah mencari jalan keluar dari sebuah permasalahan, hal itu diungkap workshop guru yang diadakan Faber-Castell.

Dalam sebuah riset yang diadakan salah satu produsen elektronik terkemuka dunia, 1500 CEO/Pemimpin Perusahaan mengungkapkan bahwa kunci untuk menjadi sukses dalam berbisnis, adalah kreativitas.

Dan salah satu cara untuk membangun kreativitas adalah melalui kegiatan berkesenian. Untuk itu Faber-Castell mendorong tumbuhnya generasi kreatif di Indonesia melalui kampanye #Art4All. #Art4All dimana seni dapat dinikmati oleh semua jenis umur tanpa batasan, dan salah satu bentuk program #Art4All adalah melalui kegiatan workshop guru, hal itu diungkap Product Manager PT Faber-Castell International Indonesia, Richard Panelewen.

Richard menjelaskan dalam workshop tersebut para guru nantinya diajak untuk lebih kreatif dalam berkreasi menggunakan produk-produk Faber-Castell dengan mengusung tema keberlangsungan (sustainability) khususnya cinta lingkungan.

Hal ini penting karena Faber-Castell memiliki komitmen sangat luas atas keberlangsungan khususnya isu lingkungan, sehingga dengan diangkatnya tema ini dapat menjadi media komunikasi yang pada ujungnya dapat juga di salurkan kepada peserta didik, ungkap Richard.

Richard menambahkan, keperdulian Faber-Castell atas lingkungan sudah lama menjadi sejarah panjang perusahaan, dengan mengelola hutan lestari yang menjadi sumber bahan baku kami di Prata-Brasil sejak 1980. Dimana hutan sekitar 10.000 hektar (100 kmĀ²) tersebut tidak hanya menjadi sumber bahan baku namun juga merupakan tempat berlindung bagi ratusan hewan dan tumbuhan langka.

Faber-Castell Mendorong Guru Kreatif.

Dengan banyaknya manfaat yang dapat diperoleh dari berkesenian menginspirasi Faber-Castell untuk mengajak Bapak/Ibu pengajar khususnya di wilayah Sumatera Selatan ikut terlibat dalam workshop guru yang diadakan di sejumlah kota.

Peranan guru menjadi sangat penting dalam mendorong kreativitas anak, hal itu karena keseharian anak lebih banyak dihabiskan dalam lingkup lingkungan pendidikan, dan guru merupakan garda terdepan dalam pendidikan oleh karena itu Faber-Castell mendorong keterlibatan guru untuk lebih kreatif sehingga hal tersebut pada akhirnya bisa disalurkan kepada murid-murid, ungkap Richard.

Untuk wilayah Sumatera Selatan, kegiatan workshop guru dengan tema ā€œSustainabilityā€ ini akan dilaksanakan di 4 kota, dimulai di Palembang pada 6 Februari dan berlanjut ke Bengkulu (9/3), Jambi (11/3), dan ditutup di Pangkal Pinang, pada 15 maret 2023, dengan menghadirkan pemateri Creative Development Faber-Castell, Rizal Trisusanto.

Untuk Palembang ada sebanyak 100 orang peserta yang ikut. Peserta mulai dari organisai PAUD IGTK dan ada juga peserta dari Kemenag Sumsel.

ā€œWorkshop ini responnya cukup bagus dari peserta. Harapan kita giat ini dapat terus menumbuhkan kreativitas,ā€kata Dedek Supervisor Faber Castel Palembang disela sela acara tersebut. #hen/rel

0 0 votes
Article Rating

Related Articles

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button